Berita

Sentuh 10 Juta Unduhan, Infinity Nikki Bagi-Bagi Bansos!

Infinity Nikki kembali membuktikan bahwa game dengan konsep unik mampu merebut hati para pemain. Dalam waktu kurang dari seminggu sejak peluncurannya, game ini berhasil mencatat pencapaian luar biasa dengan menembus angka 10 juta unduhan. Angka tersebut tidak hanya mencerminkan hype yang tinggi dari banyak orang, tetapi juga memperkuat posisi Infinity Nikki sebagai salah satu game paling sukses di tahun ini.

Hadiah Spesial untuk Pemain Setia

infinity nikki

Sebagai bentuk apresiasi terhadap dukungan para pemain, developer Infinity Nikki memberikan hadiah spesial berupa 10 Resonite Crystal yang setara dengan 10 kali pull gacha. Hadiah ini dapat diklaim melalui in-game mail setelah pemain membuka fitur Pear-Pal di awal permainan. Selain itu, hadiah milestone pra-registrasi seperti item eksklusif dan bonus tambahan juga dapat dinikmati, namun pemain harus segera mengklaimnya sebelum akhir tahun 2024.

Keunggulan Infinity Nikki

Infinity Nikki menawarkan gameplay open-world yang digabungkan dengan fitur dress-up — sebuah kombinasi unik yang jarang ditemukan di genre game lainnya. Pemain dapat mengeksplorasi dunia dengan bebas, menjelajahi lingkungan yang detail, sambil menyesuaikan tampilan karakter sesuai keinginan.

Mengusung visual yang menakjubkan, setiap sudut dunia Infinity Nikki tampak hidup dan memukau. Dukungan platform yang luas, mulai dari PlayStation 5, PC, hingga Android, membuat game ini semakin mudah diakses oleh berbagai kalangan pemain.

Klaim Hadiah Sebelum Kehabisan!

infinity nikki

Untuk mendapatkan semua hadiah eksklusif ini, termasuk Resonite Crystal dan bonus milestone lainnya, pemain disarankan segera mengklaimnya sebelum tenggat waktu yang sudah ditentukan. Developer telah menetapkan batas klaim hingga akhir tahun 2024, sehingga pemain harus bertindak cepat agar tidak kehilangan kesempatan emas ini.

Berikut adalah langkah mudah untuk mengklaim hadiah:

  1. Masuk ke akun Infinity Nikki.
  2. Buka fitur Pear-Pal yang tersedia di bagian awal permainan.
  3. Periksa in-game mail untuk klaim hadiah yang telah dikirimkan.
  4. Gunakan juga reward code resmi yang dirilis developer untuk mendapatkan bonus tambahan.

Interaksi Komunitas yang Aktif

Kesuksesan game tersebut tidak lepas dari interaksi aktif di media sosial. Developer dan media terkait secara rutin membagikan informasi, update, dan event terbaru melalui platform seperti X (tadinya Twitter), YouTube, dan TikTok. Sehingga para player selalu mendapatkan berita terkini seputar perkembangan gamenya.