Berita

Persyaratan Spesifikasi PC untuk Memainkan Delta Force

Beta untuk game Delta Force bakal dimulai pada 5 Desember 2024, dan salah satu aspek yang perlu diperhatikan adalah spesifikasi PC yang diperlukan untuk menjalankannya. Menariknya, meskipun sebagian besar persyaratan tergolong rendah, tetapi membutuhkan RAM yang cukup tinggi.

Spesifikasi Minimum Delta Force

spesifikasi delta force

Untuk menjalankan Delta Force pada setting minimum, kamu memerlukan perangkat dengan spesifikasi berikut:

  • CPU: Intel Core i3-4150 (2017) atau AMD FX-6300 (2012).
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 960 atau AMD Radeon R9 380.
  • RAM: 12GB.
  • Penyimpanan: 50GB (direkomendasikan SSD).

Dengan spesifikasi minimum ini, banyak laptop atau PC lawas masih dapat menjalankan game dengan lancar, terutama jika GPU dan CPU kamu mendukung.

Spesifikasi yang Direkomendasikan

Jika ingin performanya lebih optimal, spesifikasi yang disarankan adalah sebagai berikut:

  • CPU: Intel i5-6500.
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 1060 atau AMD Radeon RX 5500 XT.
  • RAM: 16GB.
  • Penyimpanan: 50GB (direkomendasikan SSD).

Spesifikasi yang disarankan ini cukup terjangkau bagi gamer dengan PC gaming modern dan siap dijalankan dengan mulus.

Hal yang Perlu Diperhatikan

spesifikasi delta force

Meskipun GPU dan CPU yang diminta tergolong ringan, kebutuhan RAM menjadi highlight bagi beberapa orang yang masih memakai perangkat keras lama. Terutama bagi mereka yang masih menggunakan RAM di bawah 12GB. Jika kamu ingin meningkatkan performanya, menambah RAM hingga 16GB sangatlah disarankan.

Setelah beta selesai, ada potensi perubahan pada spesifikasi PC yang diberlakukan. Pengembang mungkin bisa saja meningkatkan persyaratannya, atau justru menurunkannya, setelah melakukan optimasi lebih lanjut.

Delta Force menawarkan gameplay FPS yang menjanjikan dengan spesifikasi sistem yang cukup fleksibel untuk berbagai kalangan. Meskipun ada permintaan RAM yang lebih tinggi, game ini tetap dapat diakses oleh gamer dengan perangkat keras yang sudah berumur.

Jika kamu berencana untuk mengikuti beta-nya, pastikan perangkat kamu memenuhi persyaratan minimum atau yang direkomendasikan agar memperoleh kenyamanan saat bermain.

Dengan spesifikasi Delta Force yang terbilang ringan di berbagai aspek, game ini menjadi salah satu pilihan menarik untuk dinikmati oleh para penikmat game peperangan.