Panduan

Cara Bermain Deck Pikachu di Pokemon TCG Pocket!

Dari ketiga pack yang dihadirkan di game Pokemon TCG Pocket yaitu Charizard, Mewtwo, dan Pikachu saat ini yang sedang populer digunakan adalah deck Pikachu. Jika kalian bermain random match, pasti sering menemukan pemain yang memainkan deck Pikachu. Memang deck Pikachu membutuhkan setup terlebih dahulu untuk memainkannya, namun -nya cukup mudah untuk dipahami.

Penasaran bagaimana cara memainkannya? Berikut adalah cara bermain deck Pikachu di Pokemon TCG Pocket!

Bisa Bermain dengan Cepat, Inilah Cara Bermain Deck Pikachu di Pokemon TCG Pocket!

Deck Pikachu di Pokemon TCG Pocket memiliki gameplay yang cepat. Ini tidak seperti Charizard atau Mewtwo yang harus menunggu di turn tertentu agar bisa maksimal digunakan. Meskipun begitu deck Pikachu harus melakukan setup terlebih dahulu. Utamanya tentu ada pada Pikachu EX. Skill Pikachu EX akan memberikan damage tambahan sebesar 30 setiap Pokemon yang ada di posisi bench. Total damage Pikachu yang bisa ditimbulkan adalah 120. Damage akan lebih besar jika Pikachu EX menyerang kelemahan lawan seperti elemen Air atau menggunakan Supporter Card.

Deck-Pikachu-EX
Sumber Gambar: Pokemon Zone

Untuk susunan kartunya kalian bisa menggunakan 2 Pikachu EX, 2 Voltorb dan Electroude, serta 2 Zapdos EX. Sisanya kalian bisa isi dengan kombinasi Trainer dan Supporter Card. Kalian bisa menggunakan Giovani, Sabrina, Misty, Poke Ball, Pokemon Research, Potion, dan X Speed. Untuk cara bermainnya kalian tentunya harus meletakkan tiga Pokemon di bench agar nantinya damage dari skill Pikachu EX bisa maksimal. Zapdos EX juga bisa digunakan untuk menyerang terlebih dahulu untuk melakukan setup kepada Pikachu atau menjadi finisher ketika Pikachu EX tumbang.

Poke Ball dan Pokemon Research bisa kalian gunakan ketika di tangan kalian tidak ada Pokemon yang bisa diletakkan. X-Speed bisa kalian gunakan jika Pikachu EX, Zapdos EX, atau Pokemon lain ingin kalian ganti atau kabur ketika dalam situasi genting. Misty bisa kalian gunakan untuk mendapatkan energi tambahan yang membuat setup Pikachu EX semakin cepat lagi. Jika kalian ingin melakukan burst kepada lawan, gunakan Trainer Card Giovani.

Kelebihan deck Pikachu EX memang dari gameplay-nya yang sangat cepat. Namun kelemahannya adalah deck ini mempunyai 2 Pokemon EX dan tentunya kalian akan langsung terliminasi jika lawan berhasil menumbangkan dua Pokemon yang kalian mainkan. Karena memerlukan setup yang tepat, pastikan kalian tidak salah menggunakan strategi.

Itulah cara bermain deck Pikachu EX di Pokemon TCG Pocket. Selamat mencoba ya sobat METACO!