Panduan

Rekomendasi Build Hayabusa di Patch Baru Mobile Legends!

Sejak memasuki musim baru, meta di Mobile Legends berubah secara signifikan. Hero Assassins akhirnya bisa kembali digunakan setelah adanya patch baru. Saat ini hero yang sering digunakan adalah Hayabusa, karena ia selama beberapa kali memang mendapatkan buff dalam beberapa patch terakhir. Adanya penyesuaian item juga membuat build yang digunakan sedikit berbeda. Berikut adalah rekomendasi build Hayabusa di patch terbaru Mobile Legends!

Meta Assassins Kembali, Inilah Rekomendasi Build Hayabusa di Patch Terbaru Mobile Legends!

Hayabusa adalah hero Assassins yang tiper bermainnya melakukan pick off dan melakukan instant kill kepada Mage dan Marksman karena memiliki burst damage yang besar. Mobilitas dari Hayabusa juga sangat cepat sehingga bisa melakukan rotasi dengan baik. Untuk item yang cocok digunakan di patch saat ini pertama gunakan sepatu War Boots. Sepatu ini akan memberikan tambahan attack speed yang bisa membuat Hayabusa bisa mengaktifkan pasifnya dengan cepat. Lalu gunakan Hunter Strike terlebih dahulu agar Hayabusa bisa mendapatkan tambahan physical attack serta movement speed ketika skill-nya mengenai lawannya.

Item-Hayabusa
Sumber Gambar: Screnshot In Game

Selanjutnya gunakan Sky Piercer, item baru yang memberikan efek seperti Execute yang bisa menghabisi lawannya ketika berada di HP rendah. Karena Hayabusa sangat mudah untuk mengeliminasi musuh, item ini sangat cocok digunakan oleh Hayabusa. Agar Hayabusa bisa memberikan damage yang besar, gunakan Blade of Despair yang memberikan efek tambahan physical attack terbesar.

Agar Hayabusa bisa lebih sustain gunakan Endless Battle karena akan membuat Hayabusa memiliki sedikit efek life steal. Endless Battle juga akan memberikan tambahan damage setelah Hayabusa melakukan skill. Terakhir gunakan Malefic Roar agar Hayabusa juga bisa memberikan damage yang besar kepada hero fighter atau tank yang memiliki armor tinggi.

Emblem-Hayabusa-Patch-Baru
Sumber Gambar: Screnshot In Game

Untuk Emblem tentunya gunakan Emblem Assassin agar bisa mendapatkan tambahan physical attack, physical penetration, dan movement speed. Untuk Talent Emblem gunakan Rupture, Seasoned Hunter, dan Lethal Ignitiona atau Warcry. Dengan Rupture yang ditambah Lethal Ignition atau Warcry, Hayabusa bisa memberikan damage maksimal. Sedangkan Seasoned Hunter digunakan agar Hayabusa bisa melakukan farming dengan cepat.

Itulah rekomendasi build Hayabusa di patch terbaru Mobile Legends. Saat ini Hayabusa sering digunakan di rank tinggi dan memiliki presentase kemenangan yang tinggi karena memang sedang menjadi hero yang sangat kuat di patch saat ini.