Apex Legends

Bocoran Season 19 Apex Legends, Bakal Hadirkan Perubahan Respawn Menyeluruh

Usai dihebohkan dengan munculnya Legend baru Conduit, kini komunitas Apex Legends dihadapkan dengan bocoran season 19. Bocoran season baru Apex Legends ini dibeberkan oleh salah satu komunitas, melalui akun X pribadi pada beberapa waktu lalu.

Bocoran pembaruan ini dikemas dengan sejumlah konten, tidak hanya menampilkan Legends baru, tetapi juga ada satu update penting yang akan dimuat dalam season 19 Apex Legends.

apex-legends-ungkap-trailer-terbarunya-hadirkan-legends-conduit
Sumber: Apex Legends

Terkait dengan bocoran season 19, Apex Legends akan memperkenalkan perubahan luar biasa dari fitur respawn. Ini merupakan fitur di mana pemain akan hidup kembali apabila tewas, dengan jeda waktu tertentu. Bocoran perubahan ini bakal akan mengubah meta dan cara permainan yang dimainkan pada level dasar, termasuk juga para profesional.

Melansir dari Sportskeeda, Apex Legends akan membawa perubahan besar pada fungsi respawn di dalam game. Berikut adalah bocoran perubahan untuk fitur Respawn.

  • Pemain akan respawn dengan level armor yang mereka gunakan apabila mati (Common, Rare, Epic, Gold, dan Heirloom).
  • Mereka akan respawn dengan kedua senjatanya, asalkan senjata tersebut non-care-package.
  • Pemain juga akan menerima dua tumpukan amunisi tambahan untuk kedua senjata mereka saat muncul kembali setelah mati.
https://twitter.com/kralrindo/status/1717558254090215704

Perubahan ini tentunya berkemungkinan besar akan mengubah gameplay pemain Apex Legends. Walaupun update ini sangat bagus di atas kertas, tetapi jumlah respawn dan kumpulan pemain yang dihadapi oleh tim, akan menjadi dua kali lipat.

Namun, untuk menangkis itu semua pemain mesti mempunyai legends support dalam timnya. Sudah jelas dengan adanya support, pemain lain bakal mempunyai nyawa tambahan, dan permainan bisa berlangsung lama.

Sebaliknya, perubahan Respawn ini akan membuat pertandingan biasa menjadi sangat kacau. Namun, perubahan ini tidak membuat permainan rank dan esports profesional tidak ikut menjadi kacau pula, melainkan akan mengalami perubahan strategi dan kecepatan yang pasti.

Selain itu, perubahan baru ini mendorong adanya legends support dalam tim. Meski jumlahnya tidak banyak dalam tim, tetapi support harusnya menjadi salah satu peran yang kuat dalam permainan. Maka dari itu, penerapan Respawn akan meningkatkan tingkat pilihan mereka di season 19.

Kemudian, terdapat update lain yang juga bakal dimuat dalam season 19 Apex Legends nanti. Update tersebut adalah Replicator, yang mana bakal dihadirkan setelah penghapusan Digital Threat secara permanen dari rotasi crafting.

Selain Replication, season 19 Apex Legends juga menghadirkan perubahan Supply Drop, dimana Apex Legends memastikan semua item tersebut, setidaknya ada satu Supply Drop yang menampilkan senjata tingkat Heirloom.

https://twitter.com/kralrindo/status/1717558572098171214

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *