Rebellion Zion & Pendekar Esports Lolos ke Babak Main Event Piala Presiden Esports 2023!
Piala Presiden Esports (PPE) 2023 memasuki babak playoff setelah sebelumnya AURA Fire dan EVOS Legends yang berhasil mengamankan slot terlebih dahulu menuju babak main event. Pada babak playoff, hanya dua tim terbaik yang akan menyusul AURA Fire dan EVOS Legends. Hasilnya Rebellion Zion dan Pendekar Esports berhasil lolos ke babak Main Event.
Berikut adalah rekap selama dua hari jalannya babak playoff Piala Presiden Esports 2023!
Rebellion Zion & Pendekar Esports Susul AURA Fire & EVOS Legends ke Babak Main Event Piala Presiden Esports 2023!
Babak playoff Piala Presiden Esports 2023 diikuti oleh Rebellion Zion, Kings Esports, Pendekar Esports, dan Glorious Dream. Pada pertandingan pertama babak playoff, Pendekar Esports bertemu dengan Kings Esports. Sempat sengit di game pertama, Pendekar Esports mampu memenangkan pertandingan. Lalu memasuki game kedua Pendekar Esports kembali menang dengan waktu 11 menit saja dan memastikan kemenangan pertama. Pertandingan kedua mempertemukan antara Rebellion Zion melawan Glorious Dream. Dua game cepat pun berhasil diamankan oleh Rebellion Zion. Pertandingan terakhir ditutup dengan kemenangan Rebellion Zion atas Kings Esports dengan skor 2-0. Dominasi Rebellion Zion selama dua game masih belum bisa ditundukkan oleh pasukan Kings Esports.
Pada hari kedua, Pendekar Esports bertemu dengan Glorious Dream. Pada game pertama berjalan dengan cukup sengit. Namun team fight diunggulkan oleh Pendekar Esports yang membawa Rafaela. Begitu juga dengan game kedua dimana draft yang digunakan oleh Pendekar Esports masih sama. Kemenangan pun berhasil diamankan oleh Pendekar Esports dengan cepat. Pertandingan kedua mempertemukan Kings Esports melawan Glorious Dream. Setelah mengalami beberapa kali kekalahan, Kings Esports akhirnya memenangkan pertandingan melawan Glorious Dream. Permainan pick off dari Kings Esports berhasil di game pertama, sementara di game kedua Mathilda menjadi hero kemenangan untuk Kings Esports. Pertandingan terakhir mempertemukan antara Rebellion Zion melawan Pendekar Esports. Meskipun Pendekar Esports sempat memberikan perlawanan kepada Rebellion Zion, tim asal MPL tersebut masih bisa menundukkan Pendekar Esports dengan skor 2-0.
Dengan hasil ini Rebellion Zion & Pendekar Esports lolos ke babak main event. Lalu Pendekar Esports akan melawan AURA Fire, sementara Rebellion Zion akan melakukan derby biru melawan pasukan EVOS Legends.