M5 World Championships Menggunakan Format Baru, Ada Wild Card dan Region Baru!
Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023 akhirnya sudah selesai. ONIC Esports keluar sebagai juara setelah mengalahkan Blacklist International dengan skor 4-2. Setelah MSC 2023 selesai tentunya akan aa Mobile Legends Profesional League (MPL) yang bergulir. MPL musim depan akan memperebutkan slot menuju M-Series yaitu M5 World Championships. Untuk M5 sendiri akan menggunakan format baru, yaitu dengan adanya Wild Card dan tambahan region!
M5 Gunakan Format Baru, Ada Wild Cards & Region Baru!
M5 memang masih lama akan bergulir. Sebelum M5 dimulai, akan ada MPL dari setiap daerah yang akan memperebutkan slot menuju turnamen ini. Moonton juga baru saja mengumumkan bahwa M5 akan menggunakan format baru. Format baru yang diumumkan adalah Wild Cards serta region baru yang akan hadir. Format baru ini digunakan agar ekosistem global esports Mobile Legends selalu berjalan dengan baik.
Wild Card adalah format baru dari M5 di mana nantinya tim yang belum berhasil menjadi juara MPL di setiap daerah memiliki kesempatan untuk mendapatkan slot di kejuaraan ini. Wild Card hanya tersedia untuk daerah Malaysia, Amerika Latin, Asia Selatan, Eropa, Mongolia, dan Mekong. Tim yang berhak bermain di Wild Card adalah runner-up dari turnamen MPL. Nantinya mereka akan dipertemukan dan hanya dua tim yang berhak lolos ke M5 World Championships.
Tidak hanya itu, Moonton juga akan memperkenalkan dua region baru yang akan segera diumumkan. Saat ini Mobile Legends perlahan-lahan mulai dimainkan di berbagai daerah. Terakhir, Mobile Legends melakukan ekspansi ke negara Tiongkok. Kemungkinan besar Tiongkok menjadi region baru yang akan diberikan slot untuk M5 nanti. Selain itu, total hadiah untuk M5 juga naik menjadi Rp900 miliar dari yang awalnya hanya Rp800 miliar saja.
Itulah format terbaru yang dihadirkan Moonton pada ajang M5 nanti. Tentunya akan sangat menarik karena semakin banyak tim yang berpatisipasi di M5 nanti. Ajang M5 sendiri direncanakan hadir pada akhir tahun 2023 dan bertempat di negara Filipina.