Apex Legends

Apex Legends Rilis Veiled Collection Event

Memasuki penghujung bulan April tahun ini, Apex Legends merilis event terbarunya dengan nama Veiled Collection Event. Informasi event baru dari game garapan Respawn Entertainment tersebut disampaikan melalui keterangan resmi pada Kamis (20/4) lalu. Dalam Veiled Collection Event, Apex Legends pastinya banyak memberikan update dan konten dari event besarnya yang satu ini.

Lantas, apa saja isi dari Veiled Collection Event yang dihadirkan Apex Legends bulan ini?

Pertama-tama adalah hadirnya mode permainan terbatas, Team Deathmatch Unshielded Deadeye. Disingkat TDM Unshielded Deadeye, merupakan mode permainan dengan Legends yang mengunakan loadout terbatas dan bergilir setiap permainan. Pada mode permainan ini, pemain akan membuktikan keterampilannya. TDM Unshielded Deadeye akan diberikan senjata-senjata secara acak kepada para pemain.

Dalam mode ini kalian bisa menggunakan senjata-senjata seperti Wingman dan 30-30 Repeater, Hemlok dan G7 Scout, serta Kraber dan Sentinel. Selain itu, pemain tidak akan menerima shield dan helm untuk bertahan. Artinya, kalian hanya menggunakan senjata saja untuk bertempur. Kemudian, tim harus meraih 50 kill dalam satu kali permainan. Bagi tim yang mencapai kill sebanyak itu akan menjadi pemenang permainan.

Kemudian yang kedua, Veiled Collection Event menghadirkan sebayak 24 item kosmetik yang bisa didapatkan, di antaranya adalah skin legendary untuk beberapa Legends seperti Wattson, Rampart, dan Gibraltar. Item kosmetik yang tersedia bisa kalian tukarkan dengan Apex Coins atau bisa juga melalui crafting metals. Jika kalian sudah lengkap membuka 24 item kosmetik, pemain bakal mendapatkan skin prestige Caustic yang terbaru, yaktu Apex Contagion.

Veiled Collection Event juga menghadirkan konten terbarunya yang bernama reward tracker. Pada konten ini, pemain bisa mendapatkan hingga 1.600 poin setiap harinya apabila sudah menyelesaikan misi yang diberikan. Setiap misi yang diberikan akan digilir berbeda setiap harinya. Uniknya, reward tracker ini bisa ditumpuk dengan misi dari battlepass, sehingga pemain bakal menjalankan misi dengan banyak sekaligus. Maka dari itu, kalian juga berkesempatan menerima hadiah yang lebih banyak lagi.

Selanjutnya, Veiled Collection Event pastinya memberikan konten berupa penawaran waktu terbatas yang tersedia di tab store Apex Legends. Dalam penawaran tab store tersebut, pemain bisa melakukan penawaran kepada beberapa item, termasuk Gibraltar’s Court Executioner bundle. Selain itu, ada juga skin Elegant Mechanic Pathfinder, yang akan tersedia pada tanggal 25 sampai 28 April, serta Ash’s Synthetic Huntress bundle yang tersedia dari tanggal 5 sampai 9 Mei.

Itulah beberapa konten dan update yang hadir dalam Veiled Collection Event. Pastinya masih banyak lagi konten dan update yang hadir dalam event tersebut. Veiled Collection Event ini akan dimulai pada tanggal 25 April sampai 9 Mei 2023. Apakah kalian sudah siap berbelanja di akhir bulan ini, sobat Metaco?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *