Wild Rift

Penjelasan Skill Set Aatrox di Wild Rift

Aatrox saat ini menjadi champion yang lagi kuat-kuatnya di Wild Rift. Dia sangat bagus ketika dimainkan sebagai jungler maupun offlaner, sehingga tidak heran jika kamu akan sering menemuinya, bahkan kerap di-ban di tier atas.

Sebenarnya hal tersebut bukan tanpa alasan karena memang skill set yang dimiliki Aatrox ini lumayan menyebalkan ketika berada di tangan yang tepat. Dan kali ini kami akan membagikan penjelasan mengenai skill set Aatrox di Wild Rift seandainya kamu masih belum memahaminya.

Pasif: Deathbringer Stance

aatrox wild rift

Pasifnya dapat meng-enhance serangan berikutnya setiap beberapa detik guna memberikan bonus physical damage dan self healing dengan jumlah damage yang sama.

Cooldown dari skill ini akan berkurang beberapa detik setiap Aatrox berhasil mengenai champion atau monster besar dengan attack atau ability-nya. Pasif tersebut tersedia ketika bar yang ada di bawah HP-nya penuh. Setiap kali bar tersebut penuh, kita bisa langsung menyerang champion musuh karena nantinya dapat memberikan damage dan self healing besar. Persentase heal-nya berkurang hingga 50% ketika melawan minion.

Skill 1: The Darkin Blade

aatrox wild rift

Dengan skill 1, Aatrox akan mengayunkan pedangnya dan memberikan physical damage. Ability tersebut bisa digunakan hingga dua kali dan setiap ayunannya mampu memberikan damage yang lebih besar. Skill ini memiliki spot tertentu yang mana mampu melemparkan musuhnya ke udara serta memberikan bonus damage.

Kamu dapat mengombinasikannya dengan Flash atau Umbral Dash untuk mengubah posisi serangan dari skill The Darkin Blade. Dengan begitu, kita tidak perlu takut serangannya bakal meleset.

Skill 2: Infernal Chains

skill aatrox

Infernal Chains membuat Aatrox melemparkan rantai dam memberikan physical damage pada musuh yang terkena serangannya sekaligus menghasilkan efek slow selama beberapa detik. Seandainya target yang terkena serangan tersebut berada di dalam area dari skill-nya selama beberapa detik, Aatrox akan menyeretnya ke tengah.

Skill 3: Umbral Dash

skill aatrox 1

Skill pasif dari Umbral Dash dapat menghasilkan physical vamp. Ini merupakan salah satu ability yang mampu memberikan heal yang sangat besar. Maka dari itu, banyak player kerap membeli item anti-heal atau anti-regen ketika melawannya.

Skill aktif dari Umbral Dash membuat Aatrox melakukan dash dan me-reset auto attack-nya. Ability ini sangat disarankan digunakan setelah kamu berhasil melemparkan auto attack agar dapat menyerang lebih efektif lagi. Selain itu, Umbral Dash juga bisa kamu pakai untuk menembus dinding, menghindar dari serangan, dan melarikan diri dari musuh.

Skill Ultimate: World Ender

skill aatrox 2

Skill ultimate-nya membuat Aatrox bertransformasi ke wujud iblisnya selama beberapa detik. Pada mode tersebut, kita akan memperoleh tambahan attack damage, healing, dan movement speed. Bukan itu saja, physical vamp dari Umbral Dash juga mengalami peningkatan.

Kemudian, durasi dari skill World Ender akan diperpanjang selama 5 detik setiap kali berhasil melakukan takedown, bahkan sampai 10 detik lamanya. Sebelum melakukan team fight, sangat penting untuk menggunakan skill ultimate-nya guna mempermudah tim kita mendominasi pertempuran.

Saat ini, Aatrox masih menjadi pilihan terbaik untuk para offlaner maupun jungler di Wild Rift karena memang sangat kuat, sehingga tidak heran jika dia sangat sering terkena ban. Semoga informasi yang kami bagikan ini dapat membuat kamu lebih memahami lagi Aatrox dan mempermudah kamu untuk menguasainya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *