League of Legends

Riot Tunda Banyak Update dan Perbaikan pada Preseason 2023

Pada 16 November, update preseason 2023 League of Legends secara resmi dirilis. Banyak sekali adjustment update yang telah Riot lakukan pada jungler dan solo laner sejak dimulainya preseason terbaru di live server.

Pada update preseason 2023 ini mereka mendatangkan banyak perubahan yang sebelumnya telah dijanjikan. Perubahan ini termasuk kembalinya Chemtech Drake, pengenalan mythical items , perubahan pada sistem ping & ward, dan Jungle rework. Akan tetapi, beberapa fitur yang telah mereka janjikan terpaksa harus ditunda terlebih dahulu. Fitur yang kami maksud adalah Ward Preview & Loadout Recommendations.

update preseason 2023

Rune atau Keystones merupakan sebuah fitur yang diperkenalkan pada tahun 2017 silam, dan telah menjadi bagian besar dari League of Legends sejak saat itu. Pesona ini dapat memfasilitasi champion dan menambahkan lapisan strategi ekstra untuk setiap champion yang digunakan.

Saat ini, Rune dibagi menjadi lima jalur, Precision, Domination, Sorcery, Resolve, dan Inspiration. Setiap jalurnya memberikan berbagai macam perks yang dapat menguntungkan kita pada saat pertarungan dimulai.

Meskipun ini merupakan bagian inti (core) dari League, sistem Rune / Keystone membuat kompleksitias permainan jadi jauh lebih tinggi. Hal ini membuat pemain baru maupun veteran cukup kewalahan. Oleh karena itu, orang-orang biasanya menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti Blitz.gg, Porofessor, U.gg, dan sebagainya. Tujuannya untuk mengetahui rune page dan loadout items apa saja yang direkomendasikan untuk beberapa champion tertentu.

update preseason 2023

Maka dari itu, pada preseason ini Riot berencana untuk membuat Loadout Recommendations mereka sendiri guna membantu dan mengurangi ketergantungan player baru maupun player lama pada aplikasi pihak ketiga. Ini adalah fitur yang disambut dengan sangat baik dan seharusnya Riot menambahkannya ke dalam League of Legends pada Patch 12.22. Akan tetapi, karena beberapa masalah, fitur ini pun harus ditunda peluncurannya.

Ward Preview & Loadout Recommendation saat ini bisa kita coba di server PBE (Public Beta Environment). Perubahan tersebut kemungkinan besar akan keluar di live server League of Legends pada Patch 12.23 yang akan datang. Untuk sekarang, kita tunggu saja perkembangan dari update preseason 2023 League of Legends tersebut.