Dota 2

Group Stage The International 2022 Segera Dimulai

Pembagian grup The International 2022 sudah dipublikasikan oleh pihak Valve dan akan dibagi dua grup dari total 20 tim yang ada. Setiap tim akan bermain sebanyak sembilan kali dan dua tim paling bawah akan tereleminasi duluan dari The International 2022. Sedangkan untuk tim yang berada pada posisi lima hingga ke delepan akan mendapatkan kesempatan untuk bermain pada babak lower bracket.

The International 2022 akan menjadi The International dengan peserta terbanyak dengan total hadiah saat ini mencapai US$15.845.950 (masih dapat bertambah hingga The International usai). Selain itu The International 2022 juga memiliki banyak tim baru serta pemain baru, tentunya ini akan menjadi era baru dalam competitive scene Dota 2. Sebaga contoh, tim OG yang sudah memenangkan dua kali The International kali ini melakukan regenerasi pemain dengan mengandalkan nama-nama baru untuk tampil di ajang tahunan yang sangat bergengsi ini.

Image
Sumber: Official Twitter Wykrhm Reddy

Walaupun cukup didominasi dengan pemain serta tim baru pada The International 2022 ini, ada beberapa orang yang berharap dapat memenangkan ajang bergengsi ini untu kedua kalinya yaitu

  • Yatoro (Team Spirit) – Champion TI 2021
  • TorontoTokyo (Team Spirit) – Champion TI 2021
  • Collapse (Team Spirit) – Champion TI 2021
  • Mira (Team Spirit) – Champion TI 2021
  • Miposhka (Team Spirit) – Champion TI 2021
  • Puppey (Team Secret) – Champion TI 2011
  • Faith_Bian (PSG.LGD) – Champion TI 2016
  • Y’ (PSG.LGD) – Champion TI 2016
  • Matumbaman (Team Liquid) – The International 2017

Jadwal Pertandingan

Image
Sumber: Official Twitter Wykrhm Reddy

Jadwal pertandingan The International 2022 juga sudah diumumkan khususnya untuk babak group stage. PGL selaku EO yang bertanggung jawab atas pelaksanaan The International 2022 akan melakukan livestream di dua platform yaitu Twitch dan Youtube. Pertandingan akan dimulai pada jam 10:00 pagi waktu Singapura dan akan diakhiri pukul 21:00 malam. Namun pertandingan juga bisa berjalan cukup lama mengingat Dota 2 sangat tidak diprediksi untuk berapa lamanya jalan pertandingan yang ada.

Siapakah jagoan kalian pada The International 2022? Apakah Team China kali ini akan membawa pulang Aegis pada tahun ini? atau malah akan jatuh kembali kepada Team Europe mengingat dominasi mereka selama empat tahun belakangan ini cukup luar biasa pada The International? atau malah akan jatuh kepada Team America atau bahkan Team South East Asia? Jangan lewatkan The International 2022 dan dukung tim jagoan kalian!