Mobile Legends

Setelah Indonesia & Filipina, MPL Malaysia Siap Menjadi Franchise League!

Mobile Legends Profesional Leagur (MPL) merupakan kasta tertinggi dari turnamen Mobile Legends. MPL sendiri sudah bergulir di beberapa negara seperti Indonesia, Malaysia, FIlipina, Singapura, Kamboja, dan Brazil. Namun dari beberapa negara tersebut baru Indonesia dan Filipina yang menerapkan sistem Franchise League. Indonesia menjadi tim pertama yang menerapkan sistem Franchise League pada tahun 2019 lalu diikuti oleh Filipina pada tahun 2021. Franchise League merupakan dimana sistem liga yang nantinya tim tersebut harus membayar slot sesuai kesepakatan dengan Moonton. Setelah Indonesia dan Filipina, kabarnya MPL Malaysia siap menjadi Franchise League.

https://www.instagram.com/p/CWsjk6Yhw1S/

Hal ini sedang ramai diperbincangkan di media berita Malaysia. Menurut berita yang beredar di Malaysia, Tim Todak sudah siap jika MPL beralih ke Franchise League. Bukan hanya itu MPL Malaysia juga menunjukkan kesiapan untuk beralih ke Franchise League. Bukan hal yang tidak mungkin jika MPL Malaysia menjadi beralih ke sistem Franchise League karena MPL Malaysia juga sudah berjalan sejak lama, walaupun sebelumnya MPL Malaysia bersatu dengan MPL Singapura (SG).

Franchise League sendiri sebenarnya memang awalnya menimbulkan pro dan kontra saat pertama kali berjalan di Indonesia. Namun ketika berjalan hingga saat ini terbukti hal tersebut membuat Esports Mobile Legends menjadi sangat besar di Indonesia. Para tim Esports yang bertanding di MPL juga memiliki keuntungan berkat adanya Franchise League. Selain Franchise League, Moonton semakin mengembangkan liganya dengan membuat Mobile Legends Development League (MDL).

MDL sendiri merupakan liga yang dikhususkan untuk tim amatir, namun tim esports yang bermain di MPL juga boleh berpartisipasi dengan menurunkan tim keduanya. Kombinasi antara turnamen MPL dan MDL membuat kompetisi Mobile Legends di Indonesia semakin menarik. Hal tersebut sepertinya bisa juga dikembangkan di Malaysia agar scene Esports Mobile Legends disana semakin berkembang lebih besar lagi. Kemungkinan besar MPL Malaysia akan menggunakan Franchise League pada musim depan setelah M3 World Championships berakhir.

Tentunya akan semakin menarik MPL Malaysia yang siap menjadi Franchise League nanti, kita tunggu saja peresmiannya dalam beberapa waktu kedepan, bukan begitu sobat METACO?