BeritaMobile Legends

Inilah Roster Resmi EVOS Icon yang Bermain di MDL Season 4!

Di tengah Mobile Legends Profesional League (MPL) Season 8 akan bergulir pada tanggal 13 Agustus nanti, sebentar lagi juga turnamen Mobile Legends Development League (MDL) Season 4 akan segera digelar. Setelah mendapatkan dua tim MDL yang kemarin bertarung di babak play in, OPI Esports dan Pabz Esports akan menjadi tim baru yang akan berlaga di liga MDL Season 4.

Tim lain yang akan berlaga di MDL Season 4 nanti juga tengah mempersiapkan roster-nya. Salah satu yang sudah meresmikan roster untuk MDL Season 4 adalah EVOS Icon. Inilah roster lengkap EVOS Icon yang akan bermain di MDL Season 4 nanti!

Dengan mengambil tema “EVOS Icon is not a Backup Plan!” akhirnya roster pemain EVOS yang akan bermain di MDL Season 4 resmi diumumkan! Pemain yang akan bermain di jajaran EVOS Icon adalah Bajan, Ando, Ravicy, Pendragon, Wyvorz, dan Irish. Sementara Four atau dulu yang dikenal dengan nama G akan menjadi pelatih dari EVOS Icon.

Jika dilihat memang nama-nama dari pemain EVOS Icon sendiri sudah tidak asing lagi seperti Bajan dan Pendragon yang memang pernah membela EVOS Legends di MPL Season 6. Namun saat itu peforma EVOS Legends sendiri sedang kurang baik. Lalu ada Wyvorz yang merupakan mantan pemain Arena of Valor dan merupakan tipe pemain dengan mekanik sangat kuat. Lalu ada Irish yang juga sudah sering bermain jungle. Sementara Four akan mendapatkan posisi sebagai pelatih dari tim EVOS Icon. Role lengkap dari pemain EVOS Icon adalah sebagai berikut:

  • Ando (Support)
  • Pendragon (Offlaner)
  • Ravicy (Gold Laner)
  • Wyvorz (Offlaner)
  • Irish (Jungler)
  • Four (Coach)

Menariknya ada beberapa pemain yang hilang seperti Zoeybit dan juga Rexxy. Apakah dua pemain tersebut mendapatkan promosi ke tim EVOS Legends? Untuk Rexxy sendiri ada kemungkinan besar bermain bersama EVOS Legends. Karena pada ajang MSC 2021 kemarin Rexxy sudah bermain di tim EVOS Legends dan mengambil posisi midlane. roster dari EVOS Icon sudah resmi diumumkan. Artinya kita tinggal menunggu siapa saja pemain yang akan bermain di tim inti EVOS Legends. Kita tunggu saja ya pengumuman resminya sobat METACO!