Jenis-Jenis Crowd Control yang Ada di League of Legends: Wild Rift
Selain damage, MOBA biasanya mempunyai hal yang membuat kita dapat mengganggu musuh yang tentunya juga menjadi salah satu penentu kemenangan. Salah satu hal yang mengganggu tersebut adalah crowd control.
Pada League of Legends: Wild Rift, crowd control terdiri dari banyak jenis. Setiap jenis crowd control tentunya harus dipelajari agar menjadi lebih kuat dan dapat digunakan sebagai strategi untuk memenangkan pertandingan dan menaikkan rank. Berikut adalah jenis crowd control yang ada di League of Legends: Wild Rift.
Airborne
Airborne merupakan efek yang membuat musuh terkena efek displacement yang membuat dia berada di posisi yang tidak seharusnya. Airborne sendiri terdiri dari banyak jenis yang masing-masingnya dapat dipelajari. Berikut adalah jenis-jenis Airborne.
Knock Aside
Knock Aside adalah jenis airborne yang dapat membuat musuh bergeser kesamping. Adapun champion yang dapat memberikan efek Knock Aside adalah Vi.
Knockback
Knockback adalah jenis airborne yang dapat membuat musuh mundur ke belakang. Champion yang dapat memberikan efek ini adalah Lee Sin, Shyvana, Alistar, Aurelion Sol, Fizz, Gragas, Graves, Janna, Jarvan IV, Vayne, Vi, Xin Zhao dan Camille.
Knockup
Knockup adalah jenis airborne yang dapat membuat musuh melayang di udara. Champion yang dapat memberikan efek ini adalah Yasuo, Alistar, Blitzcrank, Braum, Fizz, Janna, Jarvan IV, Lee Sin, Malphite, Nami, Vi, Xin Zhao dan Ziggs.
Pull
Pull adalah jenis airborne yang dapat membuat musuh tertarik ke arah pengguna. Champion yang dapat memberikan efek ini adalah Blitzcrank, Darius, Orianna, Singed, Vi (non-champion)
Cripple
Cripple adalah jenis CC yang membuat attack speed musuh berkurang. Champion yang dapat memberikan efek Cripple adalah Fiora, Nasus, dan Malphite. Item yang dapat memberikan efek ini adalah Randuin’s Omen.
Disrupt
Disrupt adalah jenis CC yang dapat mengganggu channeling seperti Teleport dan skill lainnya yang membutuhkan waktu untuk mengeluarkan efek skill. Champion yang memiliki efek Disrupt adalah Camille.
Forced Action
Forced Action adalah efek yang memberikan gangguan kepada musuh serta membuat musuh membuat aksi seperti menyerang dan berjalan dengan efek slow. Pada League of Legends: Wild Rift sendiri untuk saat ini hanya ada efek Charm.
Charm
Charm adalah efek yang membuat musuh berjalan ke arah pengguna secara perlahan. Champion dengan efek Charm adalah Ahri, Seraphine, dan Evelynn.
Ground
Ground adalah efek yang membuat musuh tidak dapat menggunakan escape tool serta memberikan slow kepada musuh. Ground tidak dapat memberikan gangguan terhadap Teleport. Champion yang memiliki efek Ground adalah Singed.
Nearsight
Nearsight adalah efek yang mengurangi vision musuh hingga menjadi terbatas. Champion yang dapat memberikan efek Nearsight adalah Graves
Silence
Silence adalah efek yang membuat musuh tidak dapat menggunakan skill milik mereka. Champion yang dapat memberikan efek Silence adalah Blitzcrank, Garen, dan Soraka
Slow
Slow adalah efek yang mengurangi movement speed milik musuh. Champion yang dapat memberikan efek Slow adalah Ahri, Akali, Ashe, Aurelion Sol, Braum, Camille, Darius, Draven, Dr. Mundo, Evelynn, Fiora, Fizz, Gragas, Graves, Janna, Jarvan IV, Jhin, Jinx, Lee Sin, Lux, Malphite, Miss Fortune, Nami, Nasus, Olaf, Orianna, Seraphine, Singed, Sona, Soraka, Thresh, Tryndamere, Twisted Fate, Varus, Xin Zhao, Zed, dan Ziggs. Item yang memberikan efek ini adalah Blade of the Ruined King, Iceborn Gauntlet, Zeke’s Convergence, Shadow Enchant, Glorious Enchant, Duskblade of Draktharr, Hextech Gunblade, Rylai’s Crystal Scepter, Dead Man’s Plate, dan Frozen Mallet.
Snare / Root
Snare adalah efek yang membuat musuh tidak dapat bergerak dan tidak dapat menggunakan skill yang memberikan efek dash dan blink namun tetap dapat menyerang serta memberikan skill non-dash dan non-blink. Champion yang dapat memberikan efek ini adalah Jhin, Jinx, Lee Sin, Lux, Seraphine, Singed, Soraka dan Varus.
Stasis
Stasis adalah efek yang dapat membuat Champion tidak dapat bergerak, menyerang dan tidak dapat diserang. Hingga saat ini, belum ada Champion Wild Rift yang memberikan efek ini, namun Stasis diberikan beberapa item seperti item aktif Stasis Enchant (untuk diri sendiri) dan Guardian Angel (untuk diri sendiri).
Stun
Stun adalah efek yang membuat musuh tidak dapat bergerak dan tidak dapat menyerang. Champion yang dapat memberikan efek stun adalah Alistar, Amumu, Annie, Ashe, Aurelion Sol, Braum, Blitzcrank, Camille, Fiora, Gragas, Jax, Seraphine, Sona, Twisted Fate, dan Vayne.
Suspension
Suspension adalah efek yang membuat musuh mendapatkan efek yang lebih lama dari stun. Champion yang memberikan efek ini adalah Nami. Namun ada kasus spesial seperti Yasuo yang hanya dapat memberikan Suspension terhadap airborne menggunakan ultimate miliknya.