Mekanisme Aggro Minion dan Turret yang Harus Kamu Ketahui di Wild Rift
Seperti MOBA pada umumnya, League of Legends: Wild Rift mempunyai turret dan minion yang bertugas untuk mempertahankan base agar tidak dihancurkan oleh musuh. Tentu saja, kita harus mempelajari kedua objektif yang penting ini di dalam game.
Ada hal yang jarang diperhatikan namun perlu kamu pelajari tentang dua objektif yaitu mengenali mekanisme aggro minion dan turret. Aggro sendiri adalah sebuah istilah yang berarti agresi. Dalam Wild Rift, menarik aggro berarti membuat minion atau turret menyerangmu, entah disengaja atau tidak.
Biasanya, minion dan turret akan meng-aggro minion atau turret musuhnya. Namun, ada beberapa kondisi di mana minion akan menyerang Champion yaitu
- Minion dan turret musuh akan meng-aggro Champion ketika tidak ada minion atau turret rekan yang ada di sekitar.
- Basic attack kepada Champion musuh akan memancing aggro minion dan turret musuh kepada Champion yang menyerang.
- Aggro turret musuh akan terpancing ketika champion rekan yang berada di sekitar turret musuh memberikan damage kepada Champion musuh
- Aggro minion musuh tidak akan terpancing ketika kamu menyerang musuh namun tidak menggunakan basic attack
- Efek statis (kondisi tidak dapat diserang) akan menghilangkan aggro minion dan turret
- Bersembunyi di bush yang tidak diberikan ward oleh lawan akan menghilangkan aggro minion lawan.
Setelah beberapa hal tersebut telah kamu ketahui, sebaiknya kamu harus menghitung damage yang didapatkan karena aggro minion dan turret agar tidak melakukan kesalahan fatal. Tentu saja, mengetahui beberapa hal tersebut akan meningkatkan kualitas bermain dan membuat rank kamu jauh lebih baik daripada sebelumnya.