Panduan

5 Tips Bermain Ranked Di League of Legends Wild Rift

Wild Rift adalah game yang kompetitif di mana untuk menang kamu harus bisa “mengalahkan” pemain lain. Lalu ketika kamu bermain ranked, kamu benar-benar harus bermain dengan baik untuk membuktikan kemampuanmu. Jika tidak, bersiaplah menelan kekalahan.

Tapi karena melibatkan lima orang dalam satu tim, memenangkan pertandingan ranked tidak sekadar bermain dengan baik seorang diri. Kamu harus mempertimbangkan dan menanggapi aspek eksternal yang ada, yaitu rekan setim serta lawanmu.

Pastikan Kamu Bisa Memainkan Paling Tidak Dua Role

tips-ranked-wild-rift-draft

Kamu mungkin sudah punya role andalan yang paling kamu kuasai. Tapi di luar sana ada banyak pemain dengan spesialisasi yang sama, dan suatu saat kamu mungkin dipertemukan dengan pemain tersebut. Jika itu terjadi salah pemain harus mengalah dan memainkan role yang bukan andalan mereka.

Agar siap dengan kemungkinan itu, ada baiknya kamu paling tidak bisa memainkan role lain yang bukan andalanmu. Kamu mungkin hanya bisa menggunakan satu atau dua Champion untuk role tersebut. Tapi paling tidak kamu cukup kompeten dengan role dan Champion sekunder tersebut.

Baca juga: Mengenal Role yang Ada di League of Legends: Wild Rift

Kuasai Dua Champion atau Lebih Di Role Favoritmu

tips-ranked-wild-rift-champ-pool

Meskipun kamu sudah menguasai satu role, sebaiknya kamu punya banyak Champion yang bisa kamu gunakan di role tersebut. Kamu mungkin sudah sangat menguasai satu Champion di satu role. Tapi suatu saat Champion tersebut mungkin sudah diambil lawan, tidak cocok dengan komposisi tim kamu saat itu, atau bukan pilihan bagus menghadapi komposisi lawan.

Jangan pernah terpaku pada satu Champion saja. Usahakan menguasai beberapa Champion di satu role yang sama.

Kenali dan Sesuaikan Diri dengan Kondisi Permainan

tips-ranked-wild-rift-ingame

Saat bermain, kamu mungkin sudah punya rencana dan strategi mulai dari pergerakan yang ingin kamu lakukan hingga item build. Tapi saat bermain satu atau dua momen mungkin membuat rencana tersebut jadi tidak ideal lagi. Jungle pathing yang sudah kamu tentukan mungkin terganggu karena lawan melakukan invasi. Kamu ternyata bisa melakukan solo kill dan unggul jauh dari lawanmu di lane. Lawan ternyata menggunakan Flash terlalu awal, dan sebagainya.

Berbagai situasi bisa membuatmu harus mengubah rencana baik secara individu maupun kolektif. Ketika tim kamu unggul jauh, kamu tentu harus berusaha melipatgandakan keunggulan tersebut dan terus menekan lawan jika bisa. Ketika tim kamu tertinggal, kamu tidak bisa seenaknya bermain agresif tanpa pertimbangan. Selalu kenali situasi permainanmu dan lakukan adaptasi yang paling menguntungkan tim, meskipun itu berarti kamu harus meninggalkan rencana atau strategi awal yang kamu tentukan.

Jangan Malas Berkomunikasi, Apapun Caranya

tips-ranked-wild-rift-komunikasi

Wild Rift adalah game berbasis tim yang berisi lima orang. Demi mencapai kemenangan, kelima anggota tim harus bisa bekerja sama untuk mencapai tujuan, baik itu tujuan jangka pendek (Turret, Dragon, dll) atau jangka panjang (memenangkan pertandingan). Agar bisa mencapai satu tujuan itu, kelima tim harus bisa berkomunikasi dengan baik.

Untungnya, Wild Rift punya banyak fitur yang memungkinkanmu berkomunikasi. Bahkan tanpa menggunakan kata-kata sekalipun, kamu tetap bisa berkomunikasi menggunakan Ping. Karena itu manfaatkanlah fitur komunikasi yang ada untuk berbagai situasi, mulai dari gank, menunjuk objektif yang ingin diincar, memperingatkan rekan setim yang out of position, dan masih banyak lagi.

Baca juga: 3 Cara Berkomunikasi di Wild Rift

Ingat, Objektif Adalah Segalanya

tips-ranked-wild-rift-nexus

Syarat memenangkan permainan di Wild Rift adalah ketika kamu berhasil menghancurkan Nexus lawan. Tim kamu bisa saja mendapatkan banyak kill. Tapi jika ternyata lawan bisa menghancurkan Nexus kamu terlebih dahulu, kamu tetap dinyatakan kalah. Karena itulah, jangan pernah melewatkan kesempatan menghancurkan bangunan lawan. Ketika berhasil membunuh Champion lawan, cari objektif yang bisa kamu ambil. Ketika tim lawan out of position, cari tahu apakah ada objektif yang bisa kamu curi.

Objektif ini tidak hanya untuk turret dan Nexus saja. Objektif netral seperti Dragon, Herald, dan Baron juga harus selalu kamu pertimbangkan karena bisa membantu memenangkan pertandingan. Jika kamu sepertinya terlalu jauh dari turret lawan, coba pertimbangkan mengambil Dragon, apalagi jika kamu berada di area sekitar Dragon’s Pit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *