Pemain Profesional Tekken 7, Anakin Berencana Ajarkan Pemain Pemula yang Ingin Meningkatkan Kemampuan
Tekken 7 merupakan salah satu fighting game yang sangat populer di Indonesia. Namun, beberapa pemula yang memainkan Tekken 7 kebanyakan tidak tahu hal-hal yang harus diperhatikan dalam bermain dan hanya melakukan button mashing atau asal tekan dalam memainkannya membuat mereka banyak yang tidak menyukainya setelah mencoba beberapa kali.
Sebenarnya kebanyakan FGC termasuk Tekken 7 akan semakin seru jika pemain yang memainkan mengetahui mekanisme dalam game. Inilah yang membuat beberapa pemain kebingungan dalam menemukan keseruan game ini, pasalnya sangat jarang orang yang tahu akan pengetahuan ini.
Pemain Profesional Tekken 7 yang juga merupakan salah satu legenda FGC, Anakin berencana membantu pemain-pemain yang kesulitan memahami mekanisme Tekken 7 agar lebih menguasai permainan.
Ready to level up? Be sure to check out Professor Anakin's Academy as he takes you on a crash course of the ins and outs of #TEKKEN!
— TEKKEN (@TEKKEN) July 16, 2020
Classes begin next Thursday at https://t.co/8hnUWfF84B
Take notes and study hard! We expect straight A's! https://t.co/yopQtJWDTa
Dengan nama seri “Class in Action: Anakin’s Tekken Academy” yang juga bekerja sama dengan brand minuman energi Red Bull, Episode pertama dari seri ini akan tayang pada 23 Juli di channel YouTube resmi Red Bull Gaming.
Video yang dibagi atas enam part ini akan tayang setiap minggunya dan akan fokus kepada pembelajaran mendalam, dimulai dari fundamental dasar gameplay dan cara menghadapi situasi agar kombo lebih maksimal yang akan membantumu untuk bermain melawan musuh online. Setiap episode juga akan dibantu dengan pekerjaan rumah dan tantangan pada segmennya yang akan membantu pemain agar berlatih dengan porsi yang pas dan mengimplementasikan pelajaran-pelajaran yang mereka dapatkan ke dalam gameplay setelah seri ini selesai.