Kamus Metaco: Arti Feeding/Feed di Game MOBA
Ketika kamu bermain game MOBA, kamu mungkin sering mendengar keluhan seperti “jangan nge-feed”, terutama ketika kamu berada dalam posisi tertinggal. Istilah ini sudah lumrah dan sangat sering digunakan dalam game MOBA sejak beberapa tahun lalu. Nah, dalam artikel ini, kami akan menjelaskan apa sebenarnya arti feeding atau feed ketika kamu bermain game MOBA.
Secara bahasa, arti feeding atau feed adalah memberi makan, dan definisnya dalam game MOBA juga tidak jauh melenceng dari arti tersebut. Feed atau feeding dalam MOBA biasanya digunakan ketika satu pemain atau lebih terbunuh oleh tim lawan berkali-kali atau terus menerus. Kenapa mati burturut-turut dikaitkan dengan memberi makan
Dalam game MOBA, pemain yang berhasil membunuh hero lawan akan mendapatkan Gold dalam jumlah yang cukup besar dibanding membunuh creep/minion. Artinya jika lawan membunuh satu anggota tim kamu terus menerus, ia akan mendapatkan Gold dalam jumlah yang sangat banyak. Dengan kata lain, anggota tim kamu secara tidak langsung “memberi makan” lawan secara tidak perlu.
Feeding adalah hal yang sangat tidak diinginkan oleh siapapun. Memang, dalam permainan kadang ada kematian yang tidak bisa dihindari seperti tank yang harus menelan damage di tengah team fight. Tapi jika pemain melakukan feeding dan mati secara tidak perlu karena ceroboh, ia akan merugikan tim secara keseluruhan. Ini karena akibat Gold yang ia berikan, lawan bisa mengakselerasi timing mereka. Sementara kamu atau tim kamu tidak bisa mengimbangi timing tersebut. Akibatnya kamu bisa saja kalah karena tidak bisa membendung lawan yang sudah terlanjur unggul dalam Gold akibat rekan setim kamu yang feed.
Apapun peranmu dalam game MOBA, sebisa mungkin hindari melakukan feed. Karena dengan memberikan banyak Gold ke lawan, kamu akan membuat permainan jadi makin sulit, dan setelah permainan berakhir kamu akan jadi kambing hitam. Jadi selalu perhatikan pengambilan posisi dan batasan yang bisa kamu ambil entah itu dalam melakukan farm sebagai carry atau roaming sebagai support/tank.