SEA Games 2019: Wakil Indonesia Di Cabang Starcraft II Dan Hearthstone Gugur, Mobile Legends Jamin Medali
Hari kedua sekaligus fase playoff untuk tiga cabang esports SEA Games 2019 usai. Ketiga cabang tersebut juga hanya menyisakan satu partai final yang akan dimainkan di tanggal 8, 9, dan 10 Desember nanti. Sayangnya, dari tiga cabang tersebut, Indonesia hanya menyisakan perwakilan di satu cabang saja.
Awalnya, Indonesia masih punya satu perwakilan di babak playoff cabang Starcraft II, Hearthstone, dan Mobile Legends. Sayangnya di cabang Starcraft II, Quantel yang harus memulai babak playoff dari lower bracket harus langsung kalah 1-3 di tangan wakil Malaysia.
Hasil yang buruk juga dialami oleh Joth703 di cabang Hearthstone. Meskipun berhasil menjuarai grup dan memulai playoff dari ronde kedua, ia langsung kalah dua kali berturut-turut menghadapi wakil Thailand dan Vietnam. Dengan begitu ia gugur dari turnamen.
Untungnya tidak semua cabang berakhir dengan kekalahan. Wakil di cabang Mobile Legends yang mengawali playoff dari upper bracket harus langsung menghadapi lawan berat dari Malaysia. Tapi melalui dua game langsung, tim Indonesia berhasil melibas habis negara tetangga dan maju ke babak grand final. Artinya wakil Indonesia dari cabang ini dipastikan akan menyumbangkan medali. Kita tinggal lihat apakah medali itu akan jadi perak atau emas di babak final tanggal 8 Desember nanti.
Cabang esports untuk SEA Games akan berlanjut hari ini dengan mempertandingkan dua cabang, yaitu Arena of Valor dan Dota 2. Tentu saja, Indonesia juga punya tim perwakilan di masing-masing cabang.