Sponsor

MSI Luncurkan Laptop Gaming Baru di Indocomtech 2018

MSI luncurkan beberapa laptop gaming baru dengan seri MSI GE75 Raider di Indocomtech 2018. Laptop gaming ini memiliki ukuran layar 17 inch, bezel tipis, dan GPU yang ditenagai oleh Nvidia GTX 1070.

Selain GPU yang cukup bertenaga, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan layar 144Hz dengan respond time 3ms, yang lebih dari cukup untuk menghasilkan pengalaman bermain maksimal dan cocok untuk sarana berlatih atlet esports.

MSI GE75 Raider dilengkapi dengan teknologi sistem pendingin eksklusif MSI, Cooler Boost 5 yang akan menghilangkan panas secara efektif. MSI menjamin kondisi optimal saat berada dibawah permainan yang cukup berat.

Harga resmi laptop MSI GE75 Raider dimulai dari Rp26.999.000,- dengan berbagai varian GTX 1070 dan 1060.

Selain laptop gaming, MSI juga meluncurkan tiga seri lainnya yaitu, PS42 dan P65 Creator yang termasuk dalam seri Prestige, dan WE63 yang merupakan seri Workstation.


Prosesi peluncuran MSI dilakukan setelah pembukaan Indocomtech 2018, pameran teknologi informasi dan komunikasi yang telah menjadi benchmark bagi perkembangan teknologi di Indonesia.

Pameran yang digawangi oleh Yayasan APKOMINDO Indonesia bekerjasama dengan PT Traya Eksibisi Internasional (Traya Events) ini akan berlangsung selama lima hari dari tanggal 31 Oktober hingga 4 November 2018 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan.

“Kami atas nama Kemenkominfo mengapresiasi sekali inisiatif yang digagas oleh Indocomtech dalam penyelenggaraan pameran komputer ini. Tentu saja kegiatan ini bisa menjadi pembelajaran dan juga menginspirasi perkembangan teknologi ke depan dan juga jangan lupa solusinya untuk menghadapi perkembangan teknologi yang terjadi,” tutur Ir. Firmansyah Lubis MIT, Direktur Telekomunikasi Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kemenkominfo.

Menurut Firmansyah, Pemerintah Indonesia saat ini sedang fokus menggarap DNA (Devices, Network, dan Application). Dalam hal Devices, pemerintah telah menerapkan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang berimbas positif pada impor ponsel di tahun 2017 turun menjadi 11,4 juta unit sedangkan ponsel produksi dalam negeri meningkat sebanyak 60.5 juta unit untuk 34 merek, 11 diantaranya adalah merek lokal. Pemerintah akan selalu mendukung acara Indocomtech karena sebagai ajang inspirasi dari industri devices, para pelaku bisnis, dan lainnya dalam menyongsong teknologi masa depan.

“Indocomtech sudah 26 kali kita laksanakan setiap tahunnya dan itu merupakan sebuah prestasi bagi kita, dan hari ini Indocomtech 2018 diikuti dan dihadiri oleh para peserta pameran dari luar negeri. Indocomtech is no more just computers but we want to show the world that the digitalization has come to everyone that’s why this one we call our theme Technology for Everyone,” ujar Ir. G. Hidayat Tjokrodjojo, selaku Ketua Yayasan APKOMINDO Indonesia (YAI).