League of Legends

Recap Pertandingan LGS Spring 2018 Week 1

Pertandingan LGS Spring 2018 Week 1 telah usai. Banyak hal yang tak terduga mengawali pertandingan pada minggu pertama. Banyaknya tim-tim baru di ranah LGS Spring 2018 kali ini tentu membawa warna tersendiri.

Banyak orang yang merasa pesimis bahwa season kali ini akan menjadi season yang kurang seru akibat banyaknya pemain-pemain veteran telah pensiun dan tim-tim baru mewarnai LGS season ini. Headhunters pun dianggap sebagai pemegang tahta yang tak mungkin bergeser. Namun, pertandingan-pertandingan yang terjadi disepanjang Week 1 ternyata dipastikan dapat mengubah anggapanmu. Apa saja yang terjadi pada LGS Spring 2018 Week 1?

Superamos Sam Berada di Puncak Klasemen

Week pertama nampaknya menjadi awal yang sangat baik bagi Superamos. Tim besutan Senarius tersebut berhasil mengalahkan tim Devoticore dan Phoenix Esports, masing-masing dengan skor 2-1. Superamos Sam merupakan tim pertama yang berhasil berhasil bangkit setelah mengalami keterpurukan pada LGS Spring 2017 lalu. Dengan demikian, Superamos Sam berada di puncak klasemen sementara untuk LGS Spring 2018 Week 1.

Resilience Esports Bukan Sekedar Tim Junior Headhunters

Tim besutan Wolfy ini dulunya adalah tim junior asuhan dari Headhunters yang bernama Headhunters 2. Resilience Esports tampaknya berhasil memukau para penikmat LGS dengan permainan yang sangat apik saat berhasil mengalahkan TEAMnxl>. Dengan demikian, Resilience Esports juga menjadi lawan yang patut ditakuti untuk season kali ini.

Bigetron Esports Come Back Stronger

Jika pada season sebelumnya performa Bigetron Esports tidak terlalu memuaskan, kini
LGS Spring 2018 menjadi kesempatan kedua bagi tim ini. Ternyata, Bigetron berhasil membuktikan bahwa mereka come back stronger di season kali ini. Pada week pertama mereka berhasil mengalahkan U8 Esports dengan skor akhir 2-0. Performa Bigetron Esports memang terlihat jauh lebih berkembang dari season sebelumnya dan membuatnya menjadi tim yang layak ditakuti.

Munculnya Calon Bintang Baru LGS Spring 2018

Kesuksesan tim-tim tersebut di LGS Spring 2018 tidak lepas dari performa para pemain dari setiap tim. Selain nama Petland yang sudah dikenal, muncul nama-nama baru peraih gelar MVP dalam setiap match, mereka adalah:


* Petland, midlaner (Headhunters)
* Aldo, toplaner (Superamos Sam)
* Gw123, Jungler (Resilience Esports)
* Minky, toplaner (Bigetron Esports)
* Venus, midlaner (Superamos Sam)

Berikut adalah hasil seluruh match LGS Spring 2018 week 1 dan posisi klasemen sementara:


Dengan performa yang sangat bagus dari tim-tim tersebut pada week 1, tentunya mereka akan menjadi lawan yang patut diperhitungkan untuk week 2 mendatang. Pastinya kamu menjadi tidak sabar untuk nonton kelanjutan dari LGS Spring 2018 week 2 mendatang. Akankah tim-tim senior seperti Phoenix Esports dan U8 Esports akan bangkit dan membalas kekalahan mereka? Lalu apakah Headhunters akan mengambil tahta puncak klasemen?

Jangan lupa saksikan pertandingannya secara langsung pada hari Senin, 21 Januari 2018 hingga Jumat, 26 Januari 2018 hanya di Youtube Channel Garena League of Legends Indonesia pukul 19.00 WIB.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *