Fighting Games

Capcom Belum Merilis Game Crossover Sejak 2012, Apakah Serial Ini Akan Dilanjutkan?

Selama lebih dari 20 tahun, Capcom telah merilis 12 seri vs. atau sebuah crossover game fighting. Berarti normalnya, Capcom bakal merilis satu game crossover setiap satu tahun tujuh bulan.

Semua ini dimulai dari tahun 1996 melalui X-Men vs. Street Fighter yang merupakan cerita spin-off dari waralaba Street Fighter. Setelah menuai hype dan masih dipertandingkan di EVO, seri vs. mati suri setelah mereka meluncurkan ulang Marvel vs. Capcom Origins di tahun 2012. Itu artinya Capcom mengubah tradisi mereka sendiri untuk urusan serial vs.

Hal ini mungkin terjadi karena angka penjualan seri vs. tidak terlalu tinggi. Bahkan saat ini serial vs. tersebut tidak pernah muncul di dalam komunitas dan hanya ada di pertandingan besar. Data ini semakin diperkuat dengan pernyataan dari VP Capcom USA, Christian Svensson di tahun 2013, yang menyatakan bahwa “sales data penjualan seri vs. tidaklah setinggi yang mereka harapkan.”

Berikut ini adalah judul-judul vs. yang dirilis Capcom. Tidak termasuk judul-judul yang dibuat perusahaan lainnya seperti SNK.

  • X-Men vs. Street Fighter – 1996
  • Marvel Super Heroes vs. Street Fighter – 1997
  • Marvel vs. Capcom – 1998
  • Marvel vs. Capcom 2 – 2000
  • Capcom vs. SNK – 2000
  • Capcom vs. SNK 2 – 2001
  • Tatsunoko vs. Capcom – 2008
  • Re-release Marvel vs. Capcom 2 – 2009
  • Marvel vs. Capcom 3 – 2011
  • Ultimate Marvel vs. Capcom 3 – 2011
  • Street Fighter X Tekken – 2012
  • Marvel vs. Capcom Origins – 2012

Bila kita menyingkirkan re-releases dan crossover, maka seri vs. yang terakhir malah muncul di tahun 2011, yaitu Ultimate Marvel vs. Capcom 3.

Capcom sebenarnya sudah menegaskan kalau mereka sedang tidak mengembangkan Marvel vs. Capcom 4, tetapi bukan berarti mereka tidak memiliki game fighting lain yang sedang dikembangkan.

Lalu kalau perusahaan sebesar Capcom saja masih menunda pengembangan seri vs. karena penjualannya buruk, apa kabar Tekken X Street Fighter buatan Namco Bandai yang notabene nasibnya terkatung-katung di development hell sejak tahun 2012. Apakah Namco berani mengambil resiko ini?

https://www.youtube.com/watch?v=jG39skRqGgw