League of Legends

Vietnam Menuju All Star Event 2017

Posisi Vietnam yang berada pada puncak klasemen sepertinya masih sulit digeser oleh negara manapun di region Asia Tenggara. Terbukti, pada final Garena All Star yang berlangsung kemarin Minggu, 26 November 2017, Vietnam berhasil mendominasi pertandingan 3-0 atas Singapura.

Padahal saat ini, performa Singapura mengalami kemajuan yang signifikan dari tahun lalu. Hal ini terlihat hingga mereka berhasil masuk ke babak semifinal dan mengalahkan Thailand. Namun sayangnya, Singapura belum bisa menggeser Vietnam yang merupakan negara terkuat di region Asia Tenggara.

Pada game pertama, perbedaan skor dan gold yang cukup jauh membuat Singapura tak berkutik saat melawan Vietnam. Sementara pada game kedua, Vietnam berhasil menyelesaikan game kurang dari 20 menit saja. Singapura sebelumnya sempat melakukan perlawanan sehingga membuat skor imbang walaupun jumlah gold terpaut cukup jauh. Dengan perbedaan tersebut, tentu membuat tim Vietnam lebih unggul dari segi item sehingga mampu menyelesaikan game dengan waktu yang singkat. Hingga pada akhirnya di game ketiga, Vietnam terus mendominasi dan menutup Final Garena All Star 2017 dengan kemenangan mereka.

Dengan demikian, Vietnam akan pergi ke ajang All Star Event 2017 di Los Angeles sebagai wakil dari region Asia Tenggara. Tidak ada prize pool yang ditunjukkan untuk juara Garena All Star 2017. Hadiah hanya berupa piagam dan plakat.

Selain itu, nampaknya Vietnam tidak hanya mendominasi pada pertandingan 5 vs. 5 saja. Pada pertandingan 1 vs. 1, Naul dari tim Vietnam berhasil mendapat predikat “King of Solo” setelah melawan Veki (Malaysia) dan membawa pulang uang sebesar US$3000 (atau sekitar 40 juta Rupiah). Dengan demikian, Veki menjadi juara kedua dan membawa pulang hadiah sebesar US$1500 (sekitar 20 juta Rupiah). Sementara Noway (Vietnam) menjadi juara ketiga setelah mengalahkan Eren (Malaysia) dan membawa uang tunai US$500 (sekitar 6 juta Rupiah).